β¨ RENUNGAN HARIAN β¨
βοΈ GBI IFLC TANGERANG
ποΈ RABU, 24 Desember 2025
π― TEMA
SUKACITA DALAM TUHAN: Harapan pasti lahir dari hidup benar
π Pembacaan Firman
Harapan orang benar akan menjadi sukacita, tetapi harapan orang fasik menjadi sia-sia. (Amsal 10:28).
π Pembahasan
Harapan bukan sekadar lamunan, melainkan keyakinan kuat bahwa masa depan yang baik akan datang. Seperti kata filsuf Aristoteles "harapan adalah cara kita mewujudkan mimpi di masa depan dalam keadaan sadar." Karena dalam Amsal 10:28 memberikan pemahaman orang benar dan orang fasik. Harapan orang benar memberikan jaminan kebahagiaan dan kedamaian. Mengapa? Karena hidupnya selaras dengan prinsip Tuhan, sehingga apa pun yang dikerjakan membawa sukacita bagi diri sendiri dan orang lain, baik pada masa kini dan masa yang akan datang. Sebaliknya harapan orang fasik adalah sia-sia dan bersifat sementara karena hanya mengejar kekayaan, kekuasaan, dan kesenangan diri sendiri. Karena hanya mengandalkan hal-hal duniawi yang sementara, hasilnya sering kali berakhir pada kekecewaan. Sebab itu orang percaya diharuskan meninggalkan kehidupan yang tidak benar dan memiliki hidup yang benar dihadapan Allah, dengan demikian setiap harapannya akan dipenuhi dengan sukacita.
ποΈ Perenungan
• Apakah Anda telah menyediakan waktu untuk Tuhan di pagi hari ini?
• Jika di berikan pilihan, apakah yang akan kita pilih, sukacita dari dunia atau sukacita dari Tuhan?
• Bagaimana supaya kita tetap bersukacita dalam Tuhan sekalipun banyak godaan dari dunia yang sangat menyenangkan dan memuaskan keinginan kita?
π― Penerapan
"Masalah mungkin akan selalu ada, tetapi bagi orang benar, akhir dari perjuangannya adalah sukacita. Pesan utama Firman Tuhan untuk hari ini adalah: teruslah membangun hubungan yang benar dan dekat selalu dengan Tuhan melalui doa, dan jangan pernah ragukan Tuhan jika doamu belum di jawab, tetapi tetap percaya karena Tuhan akan jawab sesuai dengan waktu-Nya yang tepat.
β¨ Quotes
“Mungkin keadaan orang benar selalu menghadapi masalah, tetapi harapannya selalu berakhir dengan sukacita, sebaliknya orang fasik yang hidup dengan kesenangan namun selalu berakhir dengan kesia-siaan”
π Doa & Permohonan
Bapa yang baik, terima kasih atas Firman-Mu hari ini. Ajarkan kami untuk selalu bersukacita di dalam Engkau. Dalam nama Yesus kami berdoa. Amin.
π Ayat Pedoman
"Janganlah engkau lupa memperkatakan kitab Taurat ini, tetapi renungkanlah itu siang dan malam, supaya engkau bertindak hati-hati sesuai dengan segala yang tertulis di dalamnya, sebab dengan demikian perjalananmu akan berhasil dan engkau akan beruntung."
— Yosua 1:8